Soyu tampil di acara "Do You Want to Rest Today?" yang tayang Kamis (5/4) kemarin. Di sini, penyanyi kelahiran 1992 tersebut mengungkap kalau tak butuh waktu lama bagi Sistar untuk mendapat bayaran pertama setelah debut.
"Sebagai girl grup, kau pada akhirnya punya hutang sejak masa trainee," kata Soyu. "Tapi Sistar mendapat bayaran pertama mereka cukup cepat, hanya 9 bulan setelah debut.
"Para member tidak melakukan operasi plastik, kami tinggal di dorm satu ruangan dan kami kebanyakan makan dada ayam," lanjut Soyu, mengungkap alasan pengeluaran yang minim menjadikan hutang Sistar ikut minim. "Aku tidak tahu biaya operasi plastik diambil dari gaji pertama," kata Kim Sook terkejut.
Pernyataan Soyu ini rupanya menjadi pembicaraan netter. Tak sedikit netter yang salah paham dan berkomentar sinis karena mengira Soyu bohong soal tak melakukan oplas. Padahal pelantun "Touch My Body" itu pernah mengungkap kalau dirinya melakukan oplas setelah debut dengan biaya sendiri.
"Tapi kau mengoperasi hidungmu, kan?" komentar netter. "Aku rasa dia dia membelanjakan uangnya sendiri untuk memperbaiki wajahnya, bukan dengan uang agensi," kata netter lainnya. "Hm... Soyu-ssi, aku rasa kau oplas kok," imbuh yang lain.
Baca Juga : 30 Khasiat dan Manfaat Telur Asin
sumber : wowkeren
0 Response to "Soyu Ungkap Sistar Cepat Dapat Gaji Pertama Karena Tak Oplas, Netter Nyinyir"
Posting Komentar